[HUT5BBI] BBI Giveaway Hop

Halo, semua. Akhirnya, sampai juga di penghujung acara dalam rangka merayakan ulang tahun Blog Buku Indonesia yang kelima. Horeey!

Cfkp9V7UMAE-NB6

Di hari terakhir ini, para member BBI akan mengadakan giveaway. Dan, kali ini aku akan ikut berpartisipasi. Berikut hadiahnya :

hadiah

Kondisi buku :

Ya, itu dia buku koleksi pribadiku untuk kalian.

Berikut ketentuan giveaway-nya :

  1. Peserta memiliki alamat kirim di Indonesia
  2. Follow blog Pink’s Review melalui email ataupun akun wordpress.
  3. Follow twitter andinarima
  4. Bagikan informasi giveaway ini di twitter kalian, dengan mention akun andinarima dan BBI_2011 dan hashtag #BBIGiveaway.
  5. Jawab pertanyaan berikut : “Mengapa kamu suka membaca?
  6. Format jawaban : Nama, Domisili, Link share, Akun Twitter, Pilihan buku, Jawaban, dan Harapanmu untuk BBI.
  7. Giveaway ini berlangsung dari 15-21 April 2016. Pengumuman pemenang tanggal 23 April 2016.

Akan ada 2 pemenang dengan pilihan buku yang berbeda.

Ayo, ramaikan rangkaian giveaway Hop BBI. Kamu juga bisa cek blog member BBI lainnya di Giveaway Hop

47 komentar di “[HUT5BBI] BBI Giveaway Hop

  1. Nama: Frida Kurniawati
    Domisili: Juwana
    Link share: https://twitter.com/kimfricung/status/720867844263546880
    Akun Twitter: @kimfricung
    Pilihan buku: Somewhere Only We Know

    Jawaban:
    Kenapa aku suka membaca buku? Mungkin ini jawabannya akan serupa dengan kenapa Paman Gober suka berenang di dalam lautan uang koinnya. Membaca buku sudah mendarah daging dalam diri saya, sejak saya masih TK sampai sekarang sudah bangkotan wkwk. Kalau nggak baca, rasanya ada yang hilang dari diri saya. Di dalam buku, saya menemukan berbagai dunia baru, yang kadang indah, penuh kekejaman dan tumpahan darah (e.g. A Game of Thrones), penuh fantasi, penuh romens dengan pria idaman yang mungkin susah ditemukan di dunia nyata, penuh hal sureal (e.g. Cantik Itu Luka), penuh pertanyaan tentang hidup (e.g. Misteri Soliter)… Membaca mampu mengakomodasi keliaran imajinasi saya, yang sulit diwujudkan oleh dunia nyata. Saya juga menemukan banyak pengetahuan baru, dan jadi memikirkan lebih banyak hal yang sebelumnya belum pernah saya pikirkan dari membaca buku. Jadi, kalau Jorge Luis Borges membayangkan surga adalah seperti perpustakaan, maka saya juga membayangkan surga adalah lautan buku.

    Harapan untuk BBI:
    Semoga BBI makin banyak anggotanya, dan makin banyak yang aktif pula. Semoga makin berkembang, makin kece, makin inovatif, dan terus mempertemukan banyak blogger buku dalam tali persahabatan 😀

    Suka

  2. Nama : Daivara Rezuki Wijaya
    Domisili : Cirebon
    Link Share : https://twitter.com/dairezuki/status/720881307253735424
    Twitter : @dairezuki
    Pilihan Buku : Fangirl

    OTANJOUBI OMEDETOU kalau kata om Naruto, SAENGIL CHUKKAE HAMNIDA kalau kata om Lee Min Ho, HAPPY BIRTHDAY kalau kata Daivara sih:v Ciee BBI udah jadi dedeq balita emesh:D Wishnya sebenarnya banyak, namun kurangkum intinya saja. Semoga BBI dan para membernya makin pemezz, makin semangat menyebarkan budaya cinta membaca buku, dan semakin semangat mereview buku-buku yang sudah di baca:D Sukses selalu! Ciao.

    Mengapa kamu suka membaca?

    Karena membaca dapat membantuku mengenal dunia yang dulunya tidak aku ketahui. Dengan membaca juga aku akan mempunyai pengetahuan yang luas. Membaca merupakan hobiku saat kecil, karena dengan membaca aku tidak akan merasakan kesepian. Apalagi aku merupakan anak tunggal dan orang tua sibuk bekerja, yang aku bisa lakukan hanya membaca buku. Membaca juga mampu melupakanku dengan segala masalah yang sedang aku alami. Membaca bagaikan setengah nyawaku walaupun aku lebih senang membaca novel ketimbang buku pelajaran:v Karena novel tidak pernah membuatku mengantuk apalagi mengeluarkan asap dari ubun-ubunku:D Oh iya, membaca juga mampu meningkatkan imajinasiku dan dengan membaca aku juga dapat menulis. Menulis cerita dengan imajinasi yang sudah ku dapatkan dari beberapa buku. Menurutku, seseorang yang suka menulis pasti suka membaca, karena dari bacaan itulah tumbuh inspirasi-inspirasi baru:)

    Sekian, terima kasih:)

    Suka

  3. Nama: Ira
    Domisili: Amuntai, Kalimantan Selatan
    Link share: https://twitter.com/irabooklover/status/720955101888647168
    Akun Twitter: @irabooklover
    Pilihan buku: Cinderella Batavia
    Jawaban: Saya suka membaca karena ada perasaan senang tersendiri dalam prosesnya. Mulai dari melihat bukunya di toko buku, membeli, kasih sampul, membaca, dan meletakkan bukunya bersama koleksi lain di rak. Setiap selesai membaca sebuah buku, saya merasa seperti di-charge ulang dan siap menghadapi segala tantangan hidup *halah* XD
    Harapan saya untuk BBI adalah semoga BBI selalu eksis dan makin dikenal sebagai komunitas blogger buku yang keren sampai ke seluruh pelosok Indonesia. Tetap semangat untuk BBI ^^

    Salam kenal ya Ima. Terima kasih buat GA-nya. Wish me luck yaaa 😉

    Suka

  4. Nama: Neneng Lestari
    Domisili : Aceh

    Link share : https://twitter.com/nTarienovrizal/status/721049392736653312

    Akun Twitter : @ntarienovrizal

    Pilihan buku : Fangirl – Rainbow Rowell

    Jawaban : Suka membaca karena emang hobi. Alasan yang paling ngena itu adalah untuk mengalihkan perhatian dari masalah yang aku hadapi. Karena banyak hal yang gak bisa aku bagi ke orang-orang, jadi cara yang paling ampuh adalah melupakannya sejenak dengan membaca, dan seiring waktu aku berhasil membuat kegiatan membaca ini sebagai pembangkit semangat.

    Harapanmu untuk BBI : Harapanku gak muluk-muluk, aku cuma pengen BBI jadi dikenal luas sebagai komunitas buku terbesar di indonesia, dan kalau bisa BBI juga di kenal sampai mancanegara, sebagai perwakilan komunitas buku indonesia.

    Suka

  5. Nama: Diki Siswanto
    Domisili: Masamba, Sulawesi selatan
    Link share:
    https://twitter.com/diki_twips/status/721145628634386433
    Twitter: @diki_twips
    Buku pilihan: Somewhere Only We know

    Mengapa aku suka membaca?
    Sebab, membaca itu penting. Membaca adalah salah satu dari dua cara masuknya ilmu. Bagaimana mungkin aku bisa mengetahui ini dan itu, jika aku malas membaca. Terlebih, wahyu pertama yang turun kepada rasulullah adalah perintah membaca. Dan akupun sudah seharusnya mengikuti sunahnya.

    Harapan untuk BBI:
    Semoga semakin kompak dan makin rajin ngadain giveaway *eh #ditimpuk
    Tetap semangat selalu, rajin baca, rajin review, dan moga moga menjadi komunitas yang mampu menginspirasi orang lain ^^

    Suka

  6. Nama : Rani
    Domisili : Purwokerto-Jawa Tengah
    Link share : https://twitter.com/diaurani/status/721230904123785216
    Twitter : @diaurani
    Pilihan buku : Something Only We Know

    Teman-teman dan orang sekitar saya memang banyak yang bilang saya suka membaca, mungkin karena saya suka toko buku dan punya cukup banyak koleksi buku. Tapi saya sempat ada pada suatu titik ketika saya pikir mungkin saya memang tidak se-bookish itu, saya pernah berpikir bahwa orang-orang salah menilai bahwa saya ini suka membaca. Itu terjadi saat tahun kedua saya masuk kuliah, karena rasanya ternyata saya tidak sesuka itu membaca. Hal itu saya rasakan sejak saya merasa tidak betah lagi lama-lama membaca buku, bahkan saya hanya mampu membaca satu halaman dalam sehari untuk satu buku saja saat itu. Rasanya sangat sulit untuk memahami barang selembar buku yang saya baca. Well jadi itu saat saya membaca textbook kuliah tebal sih ahahaha, tapi jujur itu sempat membuat saya bekesimpulan bahwa saya tidak sesuka itu membaca. Tapi saat saya menutup textbook kuliah dan mulai membaca buku dengan genre berbeda HA! maksudnya novel dan semacamnya saya bahkan mampu menghabiskannya dalam sehari. Jadi saat itu saya mengerti ternyata membaca dan belajar itu sangat berbeda walau sebenarnya secara perbuatan sama-sama seperti membaca biasa kan? pun kita menggunakan media yang sama-buku- tapi respon dan rasa yang ditimbulkan jelas berbeda. Jadi intinya saya tetap suka membaca, yang saya tidak terlalu suka ummm-membaca textbook kuliah- *uhuk* mungkin maksudnya belajar ahahaha.
    Akhirnya maksud saya adalah, saya suka membaca karena saya merasa bahwa membaca bagi saya adalah suatu trigger, ia menjadi semacam suatu stimulus bagi saya untuk bisa berkonsentrasi belajar. Saya merasakannya sendiri, jadi ketika saya sedang tidak ingin belajar atau saat mau tidak mau saya harus membaca modul atau apapun itu untuk kepentingan kuliah, saya akan tutup modul atau textbook itu sejenak kemudian akan saya ambil novel apapun yang saya ingin baca dari rak kemudian saya mulai membaca barang dua atau tiga bab dari novel tersebut. Memang butuh perjanjian awal dengan diri sendiri untuk tidak keterusan membaca novelnya sampai akhir -dan kadang memang susah- :DD tapi akhirnya saya selalu berhasil mendapatkan semangat untuk membaca textbook kuliah lagi setelahnya. Membaca juga sangat membantu saya semakin fokus loh, karena memang rasanya seperti saya jadi akrab dengan kata per kata. Rasanya saya jadi terbiasa mengingat, sehingga mudah bagi saya untuk melogika dan berpikir. Yak gitu deh.

    Semoga BBI semakin berkembang dan inovatif, sukses selalu BBI! uuuu yeay.
    Terimakasih untuk GA nya kak, salam kenal dan semoga saya beruntung xoxo

    Suka

  7. Nama : Arfina
    Domisili : Serang
    Link share : https://twitter.com/IpinKaramel/status/721243264070737920`
    Akun Twitter @ipinkaramel
    Pilihan buku : Cinderella Batavia
    Jawaban :
    Say apunya banyak hobby, melukis, menulis, berolahraga dan membaca. Tapi hanya satu yang selalu saya lakukan setaiap hari, yaitu baca. Membaca (terutama novel) memberikan kualitas yang ngga semua hobby saya punya. Rasanya saya punya tempat paling nyaman untuk menjauh dari keributan (apanih -_-) saya kayak pergi ke Mars dan sibuk dengan dunia sendiri XD
    Harapan untuk BBI makin solid membernya, makin seru dan long life 🙂

    Suka

  8. Nama: Rico Martha
    Domisili: kabupaten Blitar
    Link share: https://twitter.com/richoiko/status/721251272544755712
    Akun Twitter: @richoiko
    Pilihan buku: Somewhere Only We Know
    Jawaban: saya suka membaca karena saya suka. haha tidak ada alasan spesifik. tetapi yang jelas dengan membaca, saya mendapatkan ilmu. tidak harus pengetahuan dari buku teks pelajaran atau kuliah, tetapi juga bisa pelajaran hidup dari novel-ovel. ilmu itu berbagai macam. tidak harus yang eksak, bisa pula sosial. oleh karena itu membaca merupakan jalan keluar untuk memperoleh pengetahuan yang lebih luas.
    Harapan untuk BBI: bisa menjadi sebuah perkumpulan yang menularkan semangat baca untuk orang-orang dimanapun berada.

    Suka

  9. Nama: Pramestya
    Domisili: Temanggung
    Link share: https://twitter.com/p_ambangsari/status/721266761434271744
    Akun Twitter: @p_ambangsari
    Pilihan buku: Fangirl
    Jawaban:

    Kenapa? Awalnya (masa kecil) hanya untuk membunuh waktu, tapi makin hari makin ketagihan. Karena lewat membaca saya menjadi belajar memahami karakter orang lain, mendatangi tempat-tempat yang belum bisa saya kunjungi, belajar menjadi penulis, merasakan apa yang orang lain rasakan, hanyut dalam imajinasi dan tentunya mendapat pengetahuan baru.

    Namun diantara itu semua, alasan saya membaca akhir-akhir ini karena untuk pengobatan. Kadang saya merasa terlalu penat, bad mood, dan kesepian XD maka saya pun mencari teman baru yang dapat menghibur lewat novel. (Tokoh-tokoh novel kan bikin baper semua)

    Saya sangaaat suka membaca karena tugas menuntut saya untuk segera diselesaikan. Tapi bukan berarti saya suka diberi tugas membaca buku pelajaran banyak-banyak. Itu malah bikin saya nggak suka -_-

    Ada lagi alasan kenapa saya suka membaca. Saya bisa kenalan dan diskusi dengan pecinta buku lain.

    Karena dengan membaca saya keren 😎 dan Karena dengan membaca saya mengamalkan salah satu ayat Al Quran.

    Harapanku untuk BBI
    Semoga dapat tumbuh dan berkembang pesat dengan kreasi, inovasi, serta motivasi untuk seluruh orang agar tertular hobi membaca dan menulis.

    Terima kasih dan Selamat sukses BBI 😊

    Suka

  10. Nama : Princessa Ayudha

    Domisili : Pekanbaru

    Link share : https://mobile.twitter.com/cheesychesa/status/721355195217682432

    Akun Twitter @cheesychesa

    Pilihan buku : Somewhere Only We Know

    Jawaban : karena saya selalu penasaran dengan apa saja.. karena saya termasuk orang yang tidak mudah percaya denagn omongan orang jadi dari membaca saya bisa menemukan fakta dan dasarnya sesuatu. Penukss selalu bisa membumbui ilmu yabg di create dengan asik dan tidak berat ataupun membosankan.

    Harapanmu untuk BBI : Smoga BBI selalu bisa memeeri manfaat kepada masyarakat.. dan selalu menghasilkan karya karya luar biasa juga aku berharap BBI bisa mempunyai event memberi buku bacaan pada adek adek di pedalaman Indonesia. Aamiin🎉😊

    Suka

  11. Nama: Vinia Dayanti
    Domisili: Jambi
    Link share: https://twitter.com/viniapurba/status/721390668988309504?s=17
    Akun Twitter: @viniapurba
    Pilihan buku: Fangirl – Rainbow Rowell
    Jawaban:
    Kenapa aku suka baca buku? Karena kalo baca tv itu ga mungkin, yg ada nonton tv *kidding. Alasan aku suka baca buku karena saat baca buku aku bisa ngedapetin sesuatu yang mungkin ga bisa aku dapetin di dunia nyata seperti fantasi, kesenangan sendiri, kepuasan batin yg ga didapetin dì dunia nyata dan yang paling penting pesan moral atau ilmu baru dari suatu buku. Dan alasan lainnya ya mainstream, karena buku itu jendela dunia dan sumber wawasan yang bisa nambah isi pikiran kita bahkan menuntun hati kita dan bisa bikin mood makin baik ^^
    Harapanmu untuk BBI: semoga BBI selalu menyebarkan virus-virus yang bikin semua pecinta buku makin cinta dan klepek-klepek dengan buku, BBI bisa lebih lagi meningkatkan minat baca orang Indonesia, selalu bikin event-event seru yang bermanfaat, semakin menginspirasi, dan tetap dicintai dan menjadi andalan para blogger buku untuk terus menyebarkan semangat baca buku. FIGHTING, BBI!! Saranghaeyo! ^^

    Suka

  12. Nama : Rini Cipta Rahayu
    Domisili : Karangasem, Bali
    Link share : https://twitter.com/RiniCipta/status/721574843968192513
    Akun Twitter : @rinicipta
    Pilihan buku : Fangirl
    Jawaban :
    Aku suka baca buku karena dengan baca kita bisa tau banyak hal. Informasi yang ada di buku juga sangat lengkap dan merupakan gabungan dari beberapa referensi sehingga memperkaya wawasan kita. Apalagi kalau baca novel, aku seperti mengenal orang baru dan ikut menjadi bagian dari kehidupannya. Banyak pelajaran hidup yang bisa aku dapatkan dari tokohnya. Belajarnya melalui emosi, pola pikir, cara menyelesaikan masalah. Membaca juga bisa bikin rileks dan bisa sekalian refreshing. Dengan membaca, aku bisa berimajinasi dengan mata terbuka 🙂

    Harapanmu untuk BBI :
    Semoga BBI makin sukses, anggotanya makin banyak dan makin kompak. Semangat untuk menyebarkan virus baca dan ngeblog juga tetap terjaga sehingga nantinya meningkatkan minat baca masyarakat dan mendukung dunia literasi Indonesia!

    Suka

  13. Nama : Ratnani Latifah
    Domisili : Jepara
    Twitter : @ratnaShinju2chi
    Link Share : https://twitter.com/ratnaShinju2chi/status/721603220183719936
    Pilihan Buku : Somewhere Only We Know – Alexander Thian

    Inilah alasan saya suka membaca :

    • Jendela Dunia.

    Buku adalah jendela dunia, yang bisa membawa aku ke manapun. Misalnya saat membaca buku-buku traveling. Saat itu meski aku tidak berada di kota atau negara tersebut, tapi seolah bisa merasakan apa dan bagaimana suasana di sana. Itu sangat menyenangkan.

    • Mendapat Pengetahuan Baru

    Ini pasti setiap kali membaca, aku akan bisa mendapat pesan dan kesan yang berbeda-beda dari buku. Dan pastinya itu akan menambah wawasan yang bisa dimiliki. Semakin banyak buku yang dibaca, maka akan semakin banyak pengetahuan yang didapat.

    • Menghibur dan menjadi terapi.

    Ini tidak dipungkiri, membaca akan membuat perasaan tenang. Membaca selalu membuatku senang dan terhibur. Kadang hal yang paling asyik untuk digunakan pelarian ketika ada masalah, adalah membaca. Karena membaca itu menyimpan energi positif yang membuat pembaca merasa tenang. Kepenatan yang dimiliki bisa terkikis dengan sendirinya ketika sudah tenggelam dalam bacaan. Dan dengan membaca bisa menjadi terapi, mencegah kepikunan.

    • Menambah kosakata baru

    Setiap kali membaca buku, sudah pasti aku akan menemukan banyak sekali kosakata-kosataka yang baru. Hal itu dengan sendiri akan menambah wawasan.

    • Membangun diri untuk menjadi pribadi yang lebih baik

    Setiap kali habis membaca buku-buku motivasi, aku pasti akan terpangaruh untuk menjadi pribadi yang selalu berpikir positif. Yah, membaca buku membuka banyak perubahan pada diri bagi seseorang. Memberi energi positif menjadi pribadi yang lebih baik.
    Lalu dari sudut pandang keagamaan, membaca itu …

    1. Sesuai dengan Petunjuk Allah.

    Sejatinya masalah membaca itu sudah sejak dulu Allah sarankan. Hal itu bisa kita lihat dari turunnya wahyu pertama yang diturunkan pada Nabi Muhammad saw, Surat Al-Alaq 1-5.
    Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang Menciptakan, Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah. Bacalah, dan Tuhanmulah yang Maha pemurah,yang mengajar (manusia) dengan perantaran kalam. Dia mengajar kepada manusia apa yang tidak diketahuinya.

    Ini sangat jelas Allah memang mengharuskan hamba-Nya untuk rajin membaca. Karena membaca akan membuat kita mendapat banyak pengetahuan. Jangan berpikir membaca itu pekerjaan sia-sia dan membosankan.

    Membaca itu memang sangat penting dan harus dilestarikan. Jadilah aku suka membaca 🙂

    Harapan untuk BBI :
    Semoga dengan bertambahnya usia, BBI semakin sukses dan maju. Tetap menelurkan semangat kepada banyak orang untuk selalu rajin membaca, nge-blog. Menginspirsi banyak umat buat suka buku dan rajin baca juga menebar kebaikan dengan terus memebri rekomendasi buku-buku bagus.

    Suka

  14. Nama : Risyca Nova Pujiastuti
    Domisili : Kota Depok-Jawa Barat
    Link Share : https://twitter.com/Risyrisyca/status/721640812476432384
    Akun Twitter : @Risyrisyca
    Pilihan buku : Somewhere Only We Know

    Jawaban :
    Mengapa kamu suka membaca?
    Karena bagi aku membaca itu dapat merefresh pikiran, hati, dan jiwa yang penat karena kegiatan dan aktivitas di dunia nyata. Membaca membuat segalanya menajdi terasa lebih baik dan tentram. Dengan membaca berbagai jenis novel atau buku membuat kita dapat mengikuti banyak cerita dan dapat merasakan berbagai jenis emosi yang diciptakan oleh sang penulis cerita.

    Harapanku untuk BBI, Semoga di usia yang kelima ini BBI semakin produktif dan tetap semangat. Tetap objektif dalam meriview buku, semoga bisa terus menyebarkan benih-benih membaca kepada semua orang : )
    Happy Birthday BBI~~~~~~

    Suka

  15. Tri
    Ciamis
    @tewtri
    https://mobile.twitter.com/tewtri/status/721643462643220480
    Fangirl–Rainbow Rowell
    Kenapa suka membaca?

    Membaca itu untuk saya khususnya hampir sama pentingnya kayak makan. Dengan membaca saya merasa satu tingkat lebih tinggi. Entah apa pun bahan bacaan yang saya baca, setidaknya saya merasa hidup saya sudah saya isi dan kepercayaan diri juga bisa tiba-tiba-tiba melonjak berkali lipat gitu. Justru, akan ada yang ‘kosong’ ketika saya memutuskan untuk sejenak saja istirahat dari membaca. Mungkin karena adanya efek ‘pede’ itulah saya suka sekali aktivitas ini. Dan lagi, saya enjoy. Hal yang saya cari dari hidup adalah kebahagiaan, membaca membuat saya bahagia. Sesederhana itu.

    Harapan buat BBI kedepannya jadilah komunitas yang makin bermanfaat buat anak-anak Indonesia. Kompak selalu, jangan pernah lelah buat menebar virus gemar buku di dalam negeri.

    Suka

  16. Nama: Dion
    Domisili: Jogja
    Twitter: @dion_yulianto
    tautan: https://twitter.com/dion_yulianto/status/721883166877700097
    Pilihan: SOWK

    Kenapa saya suka membaca? karena membaca bagi saya itu keren, membaca–tidak seperti kebanyakan anggapan orang–bukan pertanda seseorang kesepian. Saya menemukan banyak teman dengan membaca, dunia saya semakin ramai dengan membaca. Dan, membaca juga telah mengubah saya dari semula anak pemalu menjadi lebih berani menyapa orang lain. Membaca benar-benar mengubah hidup saya secara positif, kalian juga harus mencobanya.

    Terima kasih.

    Suka

  17. Eris Andriani
    Kota Batu Jatim

    @RizAnNie88
    pilihan buku Somewhere Only We Knew
    Jawaban

    Membaca mengajarkan kita banyak hal tentang dunia yang kadang tidak disaksikan secara langsung tapi bisa dipahami hanya dengan sebaris huruf 😀

    Semoga BBI kedepannya makin jaya, makin banyak member baru yg ikut bergabung. Semoga admin dan para membernya selalu diberi kesehatan dan perlindungan oleh Allah SWT. Dan tetap semangat menyebarkan virus gemar membaca ke semua orang ^_^

    Suka

  18. Yeyen Nursyipa | @YeyenNursyipa | Bandung
    Link share : https://twitter.com/YeyenNursyipa/status/721921375364059136
    Pilihan buku : Somewhere Only We Know
    Jawaban :
    mengapa kamu suka membaca? Karena penasaran, jadi pengen tau lewat baca. Awal mula aku suka baca dari jaman smp dulu, bacaan yang bikin ketagihan waktu itu tu novelnya Habiburahman el shirazi yang judulnya ‘ketika cinta berbuah surga’ dari sana muncul kekaguman sama penasaran. Kagum sama gaya penulisannya yang seolah-olah bener-bener dialami sama diri sendiri, dan alur sama konfliknya yang dibikin greget justru malah makin penasaran sama endingnya.

    Dari sana mulai seneng baca, dari awalnya yang novel-novel terus merambat ke bacaan yang lumayan ‘berat’.

    oya mau ngucapin selamat ulang tahun yang ke 5 buat BBI.. 😀
    Harapannya semoga BBI terus berdedikasi untuk meningkatkan edukasi di negeri ini.

    Suka

  19. Nama: Amilatun Sakinah
    Domisili: Yogyakarta
    Link Share: https://twitter.com/amilatunS/status/722016955637477377
    Twitter: @amilatunS
    Pilihan Buku: Somewhere Only We Know
    Jawaban: Suka membaca karena (1) pekerjaan yang tidak melelahkan (2) cara termudah dan terasyik mengetahui dan memahami sesuatu (3) ‘pelarian’ yang bermanfaat (4) menimbun bacaan sangat asyik 🙂 😀
    Harapan untuk BB: Makin tumbuh besar dengan anggota ataupun postingan dan inovasinya. Makin mencerahkan penimbun ataupun bukan penimbun buku untuk senang dan menikmati aktivitas membaca 😉

    Suka

  20. Nama: Novi Andriyani
    Domisili: Bandung
    Link share: https://twitter.com/nvandryn/status/722272634759548930
    Twitter: @nvandryn
    Pilihan buku: Fangirl – Rainbow Rowell

    Jawaban:
    Alasanya ya sebenernya Membaca udah jadi hobi sih, terutama baca Novel. Sejak SMP suka banget sama buku2 Novel, awalnya sih baca fanfiction lama2 jadi hobi baca trus jadi makin seneng nyimpen buku2 :—D
    Jujur aja, sehari ga ada bahan bacaan (seperti fanfic, novel) rasanya gimana gitu ya kecuali kalo lagi sibuk karena tugas, karna udah terbiasa jadi ga bisa bngt lepas bahkan ga pernah bosen buat reread sebuah cerita.
    Trus juga membaca itu menambah inspirasi juga motivasi, kalo lagi stress trus baca rasanya tuh tenang karena udah hanyut sama cerita yang dibaca, bebas mengkhayal dan berimajinasi yang ga ada habisnya kalo lagi baca, lagi bosen dan ga tau mau ngapain obat ampuhnya itu ya dengan baca.
    Aku juga ngerasa kalo orang yg suka membaca itu istimewa, beda dari yang lain. Kalo baca novel yang halamanya banyak, bagi org yg suka baca itu asik tapi bagi yg ga suka baca rasanya males. Karena ga semua org suka membaca.

    Dan untuk BBI, semoga tambah sukses, keren, kece2, dan semakin menginspirasi buat para pembacaaa :–D

    Suka

  21. Nama: Nur Annisa
    Domisili: Samarinda
    Link share: https://twitter.com/YoshikuniNhora/status/722305982659846144
    Akun Twitter: @YoshikuniNhora
    Pilihan buku: Fangirl-Rainbow Rowell
    Jawaban: Selain karena pengetahuan yang kudapat, aku suka membaca karena dengan membaca aku bisa berpetualang di dunia yang kadang tak ada di kehidupan nyata tanpa biaya mahal. Dan yang lebih seru, aku bisa berimajinasi seolah-olah aku adalah bagian dari tokoh-tokoh yang ada di dalam buku yang sedang kubaca.

    Harapan untuk BBI semoga di usia yang semakin bertambah ini semakin aktif dalam dunia perbloggeran sehingga nantinya akan banyak blogger-blogger buku dalam menebarkan semangat membaca untuk semua orang.

    Terima kasih…

    Suka

  22. Nama: Aya Murning
    Domisili: Palembang
    Twitter: @murniaya
    Pilihan buku: Fangirl – Rainbow Rowell
    Link share:

    Kenapa aku suka membaca?
    Salah satu alasannya adalah karena ini…

    Pada dasarnya karena kalau membaca itu bisa diulang-ulang. Aku bisa buka bukunya kapan saja yang aku mau. Soalnya aku tipe orang yang nggak bisa langsung puas hanya dengan mencoba satu kali. Buku itu setianya melebihi teman yang nggak pernah marah. Mau berapa kali pun dibuka, ia tidak akan berontak. Seperti kamus, kita mau cari arti kata ribuan kali tak masalah. Beda halnya seperti kalau kita bertanya pada teman atau kakak. Baru ditanya 5-10 kali pasti mereka sudah beringasan. XD

    Dulu aku suka sekali menonton acara-acara yang bersifat pengetahuan seperti kuis bahasa Inggris, cepat tepat, dokumenter kehidupan hewan, dan sebagainya. Tapi lama-lama mataku malah makin rabun. Menonton tv memberi efek yang sangat berpengaruh terhadap mataku ketimbang baca. Jadi aku lebih memilih untuk belajar lewat membaca saja. Sekaligus melatih daya imajinasiku ketimbang menonton yang seolah langsung ‘terima jadi’ di otak.

    Sejak itu aku makin suka membaca. Ditambah lagi karena ada banyak buku bekas kakak-kakakku yang masih disimpan dan bisa aku baca meski pelajarannya belum pantas menjadi ‘makananku’ karena kurikulumnya berbeda. Dari buku-buku bersifat pengetahuan seperti RPAL, RPUL, TRUBUS, akhirnya lama-lama melipir ngelirik buku fiksi yang membawa sensasi baru dalam dunia bacaku saat itu. 😀

    Harapan untuk BBI: semoga makin eksis, makin dikenal, makin diminati, makin seru, makin kompak, dan makin yang baik-baik deh pokoknya. Oh ya, semoga suatu hari aku bisa menjadi bagian dari keluarga besar BBI. Hehehe. Doakan saja deh ya. Aamiin 🙂

    Suka

  23. Nama: Shinta Amelia
    Domisili: Bekasi
    Link share: https://twitter.com/S130596/status/722492608073715712?p=v
    Twitter: @S130596
    Pilihan buku: Fangirl – Rainbow Rowell
    Jawaban:

    “Mengapa kamu suka membaca?“

    Selain memang ini adalah hobby dari kecil. Saya juga membaca karena saya butuh melarikan diri sejenak dari realitas. Saya pembaca fiksi, tepatnya fantasi dan romance. Membaca fiksi membawa kebahagiaan tersendiri bagi saya, saya bisa menghilang, saya bisa berlarian, menari-nari dalam dunia imajinasi yang disuguhkan penulis, menjadi siapa saja dan dimana saja, bebas, lepas dari kenyataan yang mengungkung diri pada keterbatasan. Saya mencintai kata-kata yang merangkai makna. Lewat kata-kata saya dibawa mengarungi jutaan emosi yang tak terpikirkan pernah ada. Kata-kata terkadang berbicara lebih jujur daripada mulut manapun yang pernah diciptakan Tuhan. Saya membaca karena saya penikmat kata-kata.

    Harapan untuk BBI:

    A very happy birthday Blogger Buku Indonesia yang ke-5 :)) Semoga menjadi komunitas buku yang namanya terus bersinar dan dikenal oleh berbagai macam kalangan. Semakin aktif juga mengkampanyekan visi dan misinya mengenai minat membaca dan menulis blog tentang buku di Indonesia. BeBI, anggotanya semakin kompak dan solid yaa. Serta lebih banyak lagi mengadakan event-event seru dan kreatif seperti ini. Sukses selalu BeBI dan ayo sama-sama kita lestarikan budaya membaca di Indonesia. Semangat! 😀

    Terima kasih, semoga saya beruntung! \o/

    Suka

  24. Nama: Kitty
    Domisili: Jakarta
    Link share: https://twitter.com/WoMomFey/status/722548631560003584
    Akun Twitter: @womomfey
    Pilihan buku: Somewhere Only We Know

    Jawaban:

    Dari kecil aku ternyata sudah suka baca buku. Sebenarnya awal mula kegemaranku membca adalah dari majalah Bobo. Dari situ, kegemaranku membaca berlanjut ke manga, komik Donald Bebek & Paman Gober. Di SMP pun aku juga sudah mulai membaca buku-buku sastra. Kegemaran ini berlanjut hingga sekarang dan juga sedang kucoba tularkan kepada 2 orang anakku yang masih balita. Aku kepengen banget mereka bisa mencintai buku sejak dini!

    Alasan aku suka baca buku:
    1. Buku adalah jendela dunia
    Yup! Siapa membaca, maka ia sebenarnya secara gak langsung sudah melahap banyak pengetahuan dan bahkan sudah berkeliling dunia. Ada begitu banyak hal baru dan menyenangkan yang bisa kita dapatkan dari membaca buku.

    2. Aktivitas “me time” paling favorite
    Yup! Dari dulu sampe sekarang udah jadi emak2 gini, baca buku termasuk ke dalam me time favoriteku loh! Tiap ada kesempatan, kapan pun dan dimanapun, aku selalu menyempatkan diri untuk membaca buku. It’s relaxing and refreshing!

    3. I can be anyone I want
    Yup! Membaca buku itu membebaskan imajinasi terdalam dan terliar yang kupunya >..<

    Once again, Tanjoubi omedetou BBI! *kisu*

    Suka

  25. Nama: Asep Nanang
    Domisili: Sumedang
    Link share: https://twitter.com/asepnanang59/status/722602179828121600
    Akun Twitter: @asepnanang59
    Pilihan buku: Somewhere Only We Know

    Jawaban:
    Ketika seseorang menyukai sesuatu agak sulit untuk menyatakan secara alasan ia menyukai sesuatu tersebut. Hal itu juga berlaku bagi saya. Sulit menjelaskan alasan kenapa saya suka membaca, yang saya ketahui adalah saya selalu dipaksa untuk membaca buku pelajaran oleh orang tua serta guru saya. Bosan membaca buku pelajaran, saya pun mulai melirik buku lain semacam cerita rakyat, majalah, dan novel. Disinilah saya menemukan dunia saya, dunia dimana saya mampu menertawakan seseorang yang menangis dan menangisi tawa orang lain. Dunia dimana saya bisa menjadi siapa pun tanpa harus takut apa pun.

    Harapan untuk BBI: Semoga BBI semakin berjaya dan mampu menginspirasi pemuda Indonesia untuk mencintai buku dan dunia menulis. Aamiin

    Suka

  26. Nama: tezar
    Domisili, semarang
    Link share https://twitter.com/tezarnet/status/722668343577206784
    Akun Twitter, @tezarnet
    Pilihan buku, Somewhere Only We Know – Alexander Thian
    Jawaban, Kenapa saya suka membaca? Karena dengan membaca saya bisa mendapatkan yang lebih dari hal-hal lainnya dalam waktu yang bersamaan. Dan Tuhan juga meminta untuk kita membaca (dengan menyebut nama-Nya) sebagai wahyu pertama-Nya untuk Nbai Muhammad
    dan Harapanmu untuk BBI.: BBI bisa menjadi komunitas buku yang merekatkan sesama anggotanya, juga menjaadi sebuah valuable community dalam rendahnya minat baca masyarakat di Indonesia

    Suka

  27. Nama: Bintang Permata Alam
    Domisili: Ngawi
    Link share: https://twitter.com/Bintang_Ach/status/720897841791537153
    Twitter: @Bintang_Ach
    Pilihan buku: Fangirl (Rainbow Rowell)

    Jawaban:

    Kenapa suka membaca?

    Justru itu yang sebenarnya sedang aku pertanyakan kepada diriku sendiri. Sebenarnya, kenapa sih aku suka baca? Emm tapi mungkin karena faktor keturunan ya? Papaku orangnya memang suka juga baca buku. Liat lemarinya, pasti penuh ama buku keagamaan sama buku-buku filsafat. Dan, perkiraanku yang terakhir ‘kenapa aku suka baca?’ Mungkin karena tidak ada lagi sesuatu yang sedang dipandang, maka itulah aku membaca.

    Membaca adalah alternatif lain untuk melihat dunia. Bukankah begitu?

    Suka

  28. Nama: Ari
    Domisili: Lampung
    Link share: https://twitter.com/tiarizee/status/722799014987452416
    Twitter: @tiarizee
    Pilihan buku: Cinderella Batavia

    Veels geluk met jou verjaarsdag! (Afrikaans), Eid milaad saeed! or Kul sana wa inta/i tayeb/a! (Arab), Chestit Rojden Den! (Bulgarian), Fuzhou San Ni Kuai Lo! (Chinese),Hartelijk gefeliciteerd! or Van harte gefeliciteerd met je verjaardag! (Belanda), Happy Birthday! (Inggris), Joyeux Anniversaire! (Perancis), Alles Gute zum Geburtstag! (Jerman), Fielsteerd mit joen verjoardag! (Netherlands), Buon Compleanno! (Italian), Otanjou-bi Omedetou Gozaimasu (Japanese), Saeng il chuk ha ham ni da! (Korean), Selamat Hari Jadi! (Malaysia), Tavalodet Mobarak! (Persian), Feliz Cumplea–os! (Spanyol), Dogum gunun kutlu olsun! (Turkish), Chuc Mung Sinh Nhat! (Vietnamese), Selamat ulang tahun! (Indonesia) BBI!! 😊🎉📚

    Harapan: Semoga semakin jaya, tetap menjadi bagian dari dunia literasi Indonesia, semakin semangat dalam menularkan virus membaca ke semua orang, tetap mengudara, makin memberi manfaat, makin menyatukan para blogger lokal, semoga makin besar kualitas serta kuantitasnya, dan semoga makin banyak melahirkan blogger-blogger buku baru!
    (:

    Saran: Saranku sih semoga BBI lebih sering mengadakan event-event di dunia nyata juga, nggak cuma di dunia maya. Misalkan ngadain roadshow ke kota-kota di Indonesia atau kalau perlu ke sekolah-sekolah untuk memperkenalkan BBI secara langsung ke masyarakat, terutama remaja.
    Lalu sering-sering juga mengadakan event untuk antar anggota blogger buku indonesia, bisa langsung diadakan di kota besar(karena biasanya pusatnya disitu kan) ataupun antar anggota yang tinggal di kota yang sama. Biar sesama anggota BBI makin erat tali silatuhraminya dan juga untuk mengenal anggota BBI yang lain. Terakhir, saran aku adalah medsos BBI bisa lebih aktif lagi dalam mengupdate dunia perbukuan ataupun sharing-sharing aja. Dan yang pasti sering-sering buka pendaftaran anggota BBI karena kayaknya banyak banget yang nunggu x)

    Hm, kalau ditanya mengapa aku suka membaca, ada dua alasan utama, yaitu karena dengan membaca aku tidak mudah dibodohi. Pengetahuan dan info-info yang sebelumnya tidak kuketahui bisa kudapat dengan mudah hanya dengan membaca. Waktu yang kuhabiskan untuk membaca sebanding depan apa yang kudapat. Jadi nggak ada yang namanya ‘buang-buang waktu’ dalam membaca. Alasan kedua adalah karena dengan membaca aku bisa keliling dunia dalam sekali duduk. Aku suka banget sama buku yang latar tempatnya banyak mengambil tempat di luar negeri. Menurut pandanganku, seorang penulis bisa dikatakan begitu berani saat menulis sebuah cerita berlatar tempat di suatu negara lain yang bukan tempat ia berasal. Karena si penulis harus benar-benar bisa mendeskripsikannya agar pembaca terhanyut dalam pesona, budaya, atau pun gaya hidup di lingkungan setempat yang disuguhkan oleh negara tersebut. Terlebih lagi, butuh penjabaran detail di setiap tempat yang dikunjungi oleh para tokoh dan bukan sekadar ‘tempelan’ belaka. Tantangan tersendiri untuk para penulis membuat pembaca seakan-akan sedang berada disana dengan kentalnya suasana yang khas dari negara yang dijadikan latar suatu buku. Dan aku menyukai serta sangat mengapresiasi hal ini.

    Suka

  29. Nama: Ananda Nur Fitriani
    Domisili: Bogor
    Link share: https://twitter.com/anandanf07/status/722900668613152769
    Akun Twitter: @anandanf07
    Pilihan buku: Fangirl
    Jawaban: Karena membaca buku dapat memberikan ketenangan, melupakan beban sejenak dan tenggelam dalam kisah lain yang sudah tertuliskan penyelesaiannya. Membaca juga dapat membuka pikiran, menambah wawasan, dan menstabilkan emosi sesuai dengan apa yang kita baca. Banyak hal yang bisa didapat dari membaca, baik itu pengetahuan yang sudah jelas tertulis ataupun pesan moral yang tersembunyi. Membaca itu menguntungkan, dan sama sekali tidak merugikan. Jadi, ga ada alasan untuk ga suka baca 🙂
    Harapanmu untuk BBI: Semoga dengan umur 5 tahun ini, BBI makin berkembang, makin eksis, anggotanya makin banyak serta makin solid, dan terus menginspirasi pembaca lainnya. Banyakin Event! Di medsos ataupun in real life, supaya kekerabatan antar anggotanya semakin erat. Love you, Bebi <3<3

    Suka

  30. Nama: Eni Lestari
    Domisili: Malang
    Link share: https://twitter.com/dust_pain/status/722955146817200129
    Twitter: @dust_pain
    Pilihan buku: Fangirl – Rainbow Rowell

    Jawaban: aku suka membaca karena membaca membuatku bisa bertualang, meski sejatinya aku tidak ke mana2. aku bisa merasakan menjadi apa saja, siapa saja, pergi ke mana saja, bekerja apa saja, lewat buku yang kubaca. itu adalah pengalaman yang sangat menyenangkan untukku. dengan membaca aku juga bisa menyelami jalan pikiran orang lain. membaca bisa membantuku bersimpati, karena jalan cerita buku yang menyentuh akan membuatku menangis. oh ya, lebih dari segalanya, aku suka membaca karena aku memang membutuhkannya. dengan membaca aku bisa melatih otakku berimajinasi (atau istilahnya theatre of mind) dan membuatku bisa memahami sesuatu dengan lebih mendalam.

    Harapan untuk BBI: semoga BBI makin jaya ke depannya, anggotanya makin solid, dan kegiatannya makin variatif. sukses selalu ya, BBI 🙂

    Suka

  31. Nama: Nina Ridyananda
    Domisili: Surabaya
    Share: https://twitter.com/ridyananda/status/722961630892417024
    T: @ridyananda
    Pilihan Buku: Fangirl – Rainbow Rowell

    Kenapa suka membaca?
    Awalnya karena turunan dari orang tua. Lama-lama menemukan betapa menyenangkannya fiksi (in particular), dan semakin seneng juga ngoleksi buku untuk dibaca 🙂 Buku emang membuka jendela dunia. Karena masih belum kesampaian keliling Amerika, kelilingnya lewat novel-novel dulu aja

    Harapan untuk BBI?
    Makin eksis 🙂 makin kece

    Suka

  32. Nama : Humaira
    Domisili : Purwakarta – Jawa Barat
    Link Share : https://mobile.twitter.com/RaaChoco/status/722936296163782656?p=v
    Akun Twitter : @RaaChoco
    Pilihan buku : Fangirl – Rainbow Rowell

    “Mengapa kamu suka membaca?“

    Karena aku mengenal dunia yang lebih kompleks lewat buku. Aku jadi tahu jika dunia tak seindah katanya. Banyak hal-hal rumit yang tak semuanya saya tahu dan saya alami. Lewat buku, saya jadi bisa mempelajari tentang kehidupan dan juga memaknai hidup. Lewat buku juga aku bisa berimajinasi dan menciptakan dunia sendiri. Lagi pula, belajar tak cukup hanya dengan satu buku.

    Harapanmu untuk BBI.

    Semoga BBI jaya terus, jangan pernah menyerah untuk menyebarkan kuman-kuman dan virus gemar membaca. Terus memajukan dunia lewat bacaan.

    Suka

  33. Nama : Nova Indah Putri Lubis
    Domisili : Medan
    Link Share : https://twitter.com/n0v4ip/status/723018719966818304
    Twitter : @n0v4ip
    Pilihan Buku : Fangirl – Rainbow Rowell

    Kenapa saya suka membaca buku? Karena dengan membaca buku, banyak informasi yang bisa saya dapatkan dan saya serap. Selain itu membaca juga menjadikan kita yang awalnya tidak tahu menjadi tahu. Dan yang paling menyenangkan dari membaca adalah kita bisa berkelana kemanapun, berkeliling dunia dan mengenal keindahan dunia dari sudut pandang berbeda tanpa perlu memindahkan kaki kita dari tempat duduk…. 😀

    Harapan saya untuk BBI, semoga semakin sukses, keren, kreatif dan lebih inspiratif lagi… 😀

    Terima kasih GA nya ^^

    Suka

  34. Nama : Agatha Vonilia M.
    Domisili : Jember
    Link share : https://twitter.com/Agatha_AVM/status/723025661191839744
    Akun Twitter : @Agatha_AVM
    Pilihan buku : Somewhere Only We Know – Alexander Thian
    Jawaban : Aku suka membaca because this is my passion. Setiap tempat, setiap waktu, setiap kehidupan, mereka memiliki ceritanya tersendiri. Aku seorang yang betah berlama-lama membaca di dalam kamar menjelajahi dan berpetualang ke seluruh penjuru dunia. Bukan karena pintu ajaib doraemon tapi buku lah yang mengajakku berkeliling dunia. Di mana aku bisa menjadi diriku sendiri, terkadang malah menjadi orang gila yang tertawa atau menangis seorang diri hanya gara-gara suatu alur cerita membawaku hanyut dalam suasananya. Aku berkenalan dengan berbagai macam ras dan kebudayaan, menjelajahi setiap inci sudut kota, terpukau akan keindahan suatu pulau. Imajinasiku tereksplor dan dengan membaca buku aku memperoleh nyawa baru serta semangat untuk kembali berjuang karena aku belajar dari kisah mereka.

    Harapan untuk BBI : Give more love, charity and happines for all book loversss…

    Suka

  35. Nama: Aulia
    Domisili: Serang
    Link share: https://twitter.com/nunaalia/status/723035502035636224
    Akun Twitter: @nunaalia
    Pilihan buku: Fangirl

    Mengapa kamu suka membaca?

    Buku adalah jendela dunia. Membacanya membuat aku bisa mengetahui segala hal tentang dunia. Dengan membaca aku tidak hanya mendapatkan wawasan, informasi, dan pengetahuan, tapi juga kekayaan jiwa dan emosi.

    Harapanmu untuk BBI semoga terus menjadi wadah yg inspiratif bagi para pecinta buku, yg suka baca, dan punya hobi ngeblog.

    Suka

  36. Wardahtuljannah
    Jogja
    @bungaoktober

    Somewhere Only We Know

    “Mengapa kamu suka membaca?“

    Hm, awal-awal dulu pas masih bocil, ngaku-ngaku jadi booknerd. Padahal bacanya satu-dua buku sebulan. Paling pol juga baca berpuluh-puluh volum komik (yah komik masih itungannya buku kok /pembelaan). Atau juga ngabisin Harry Potter and Order of Phoenix 1200 halaman dalam dua hari. Tapi, yah aslinya sih buku yang dibaca masih gitu-gitu doang dan berkisar di situ-situ aja. Paling banyakan juga boleh pinjam teenlit.

    Meski demikian, sejak SMP saya udah mendeklarasikan sebagai kutu buku. Kenapa? OH KARENA KALAU DI KOMIK TUH COWOK KUTU BUKU PASTI CUAKEEEEEEP! Emang sih mereka pakai kacamata, atau leceklah penampilannya, tapi begitu udah dipoles dikit, widiiiiiih berkilau! Cakep-cakep. Jadi, sejak saat itu saya yang bocil percaya kalau cowok nerd itu cakep. Ya berhubung gitu ngaku-ngaku deh suka baca. Haha.

    Sekarang, kalau ditanya alasan kenapa suka baca…. hmm bisa dibilang suka aja. Nggak ada alasan khusus buat menyukai sesuatu kan? Itu kata novel-novel romance. Yang jelas baca itu semacam kabur dari dunia realita yang sesak ini bagi saya. Mirip kayak zaman masih bocil yang suka baca karena jadi bisa berkhayal ke mana saja. Nah, saya versi dewasa ini juga senang membaca dengan alasan yang mirip, tapi lebih karena saya lelah dengan dunia nyata. :”

    Terakhir, harapan buat BBI… Semoga Bebi makin unyuuuuu! Makin mendukung dunia literasi indonesia dan dunia! Serta jadi rumah yang semakin nyaman.

    Suka

  37. Nama : Yanti
    Domisili : Depok
    Twitter : @NelyRyanti
    Linkshare : https://twitter.com/NelyRyanti/status/723050005678825473
    Pilihan buku : Cinderela Batavia

    Mengapa kamu suka membaca?

    Aku baru suka membaca setahun terakhir ini, awalnya hanya untuk “me time” menghilangkan kepenatan dari rutinitas kerjaan, rumah tangga. Dan sekarang membaca itu seperti candu bagiku, ketagihan. Dan dari membaca , makin membuatku merasa bodoh. Aku seakan harus banyak belajar lagi dan salah satunya dari membaca

    Harapan BBI
    semoga membernya selalu konsisten, reading, writing and inspiring . Mampu menjadi inspirasi buat sekitarnya untuk membaca dan menulis

    Suka

  38. Nama : Mega Widyawati
    Domisili : Nganjuk-Jatim
    Link share : https://mobile.twitter.com/Widy4_W/status/723052110808408064?p=v
    Akun Twitter : @widy4_w
    Pilihan buku : Cinderella Batavia

    Mengapa aku suka baca buku?!
    Karena dengan membaca, sama halnya kita belajar. Baik belajar mengenai ilmu kehidupan. pelajaran di sekolah. maupun membaca sebagai hiburan diwaktu luang.
    Aku perbah baca di salah satu situs internet. bahwa dengan membaca secara perlahan-lahan bisa menigkatkan IQ otak kita dan menajamkan daya ingatan. Wah. banyak sekali faedah dari membaca.
    Kalo aku sendiri, sudah membaca sejak kelas 6 SD, baik buku fiksi ataupun non-foksi, aku aku suka baca keduanya. Banyak sekali manfaat dari waktu yang aku gunakan untuk membaca buku. bagiku tanpa membaca buku, hidup itu semu. Tak ada jendela yang membuka secara suka rela untuk mau memberikan jalan hanya demi melihat keluar. Lagipula dengan membaca, membuat diri kita menjadi lebih berwawasan.

    Harapanku buat BBI:
    “For BBI semoga kedepannya bis
    semakin maju, semakin eksis, semakin apalah-apalah dan menjadi Famous
    Community Blog Buku number one di indonesia…amin
    Dan… saya ucapkan selamat atas
    bertambahnya usia BBI yang
    sudah mencapai tahun ke 5 ini..Get Spirit buat para membernya !!”

    Suka

  39. Nama: Harisma Wardaniningtyas
    Domisili: Mojokerto
    Link share: https://twitter.com/HarismaWardani/status/723057175455629313
    Akun Twitter: @HarismaWardani
    Pilihan buku: Fangirl

    Aku suka membaca karena hal itu mengalihkanku dari dunia nyata, dan seluruh problematikanya yang memcekikku begitu erat. My beloved narcotic…

    Harapan untuk BBI, semoga bisa lebih dikenal, dan bisa bertahan hingga bertahun-tahun ke depan. Dan semoga anak indonesia lebih banyak yang melek buku dan internet agar blog para anggota di grup ini bisa lebih ramai.

    Suka

  40. Putri Prama Ananta
    Probolinggo
    https://twitter.com/PutriPramaa/status/723116291754582016
    Somewhere Only We Know

    Saya membaca karena saya harus tenang.
    Saya membaca karena saya tak ingin sendirian.
    Saya membaca karena saya ingin punya teman.
    Saya membaca karena saya tak ingin waktu saya terbuang untuk hal yang tidak penting
    Saya membaca karena saya tak ingin dipandang sebelah mata.
    Saya membaca karena saya ingin bahagia.
    Saya membaca karena saya ingin mendapat inspirasi.
    Saya membaca karena tak ada alasan bagi saya untuk tidak membaca.

    Secara garis besar begitulah alasan saya suka membaca.

    Suka

    • Selamat ulang tahun, BBI!
      Di ulang tahunmu yang kelima ini, aku berharap para membermu kian aktif untuk menyebarkan virus-virus membaca. Semoga membermu siap untuk mengemban tugas yang sangat mulia tersebut. Semoga Bebi dapat bergabung dengan lebih banyak event, seperti IRF dan lain-lain. Semoga Bebi nggak pernah kesepian dari teman-teman, selalu ramai, dan menginspirasi.
      Semoga apa yang disemogakan oleh Bebi (dan para membernya) dapat tersemogakan!

      Suka

  41. Nama : Nur Hafifah Aini
    Domisili : Cirebon
    Link share : https://twitter.com/yuki_yuchan/status/723133546424999936
    Akun Twitter : @yuki_yuchan
    Pilihan buku : Fangirl
    Jawaban : Suka baca karena apa ya? Sebenernya banyak sih alasannya. Yang sudah jelas banget dengan baca apa pun pengetahuan kita bertambah. Jelas, yang tadinya nggak tahu jadi tahu. Dan, aku merasa membaca itu pengubah mood aku. Kalau aku lagi merasa nggak enak banget. Ngapa-ngapin serba nggak enak dan malas ngapain intinya bad mood banget lah. Dengan baca, contohnya baca komik, tiba-tiba hati ini plong aja. Bad mood aku sirna. Aku bisa senyum, ketawa, mesem-mesem sendiri. Dan, semangat lagi gitu aja.
    Bagiku manfaat baca itu kerasa banget.

    Harapanmu untuk BBI : Yang pasti BBI semakin terkenal. Itu paling dasar. Dan, anggotanya disiplin. Jangan malas. Jangan semakin berkurang, jangan sampai menurun minat bacanya. Kalau para anggota BBI ikutan kurang minat bacanya entar siapa lagi yang menyebarkan kesenangan membaca di Indonesia?

    So, makasih sudah mengadakan GA. Wish me luck 😀

    Suka

  42. Arie Pradianita | Sukabumi | https://twitter.com/APradianita/status/723156338944053249 | @APradianita | Somewhere Only We Know – Alexander Thian

    Saya suka membaca:

    1. Karena saya bisa.
    Bukan apa-apa, bagi saya, membaca itu adalah bentuk saya mengucap syukur telah diberikan kemampuan untuk membaca. Coba saja lihat mereka yang memiliki keterbatasan dengan penglihatan mereka. Apa gak malu kalau sampai, saya yang masih bisa melihat (walau dengan minus yang gede) ini gak baca? Alasan membaca nomor satu ini selalu saya tekankan ketika lagi malas membaca. Mungkin saat ini saya jarang membaca buku fisik – terakhir buku yang saya baca adalah buku tentang blogging dari Mbak Carra. Tapi saya membaca banyak tips blogging secara online – ini juga terkait dengan alasan kenapa membaca saya berikutnya.

    2. Karena saya ingin tahu lebih.
    Yes, I want to know more…. Saya selalu merasa “lapar” akan pengetahuan. Seperti misalnya, setahun lalu, saya penasaran dengan kenapa traffic blog yang biasa saja. Lalu saya mulai mencari tahu (dan dikenalkan dengan beberapa orang super dari Webtv.id yang paham) soal ini. Mulailah saya belajar soal SEO dalam blogging. Karena saya ingin tahu cara mengatasi iphone mati total, saya pun membaca di website langkah-langkah mengatasinya. Karena saya ingin tahu tentang makanan khas dari satu daerah, saya pun mencari tahu soal itu dan membaca dengan seksama.

    3. Karena saya ingin sharing hal-hal yang bagus dan bermanfaat, saya pun membaca.
    Misalnya saja dalam membuat review film, saya akan membaca beberapa review luar negeri, review dalam negeri dan juga behind the scene dari film yang akan saya review. Karena saya ingin memberi lebih dalam tulisan saya – karena saya ingin mereka yang membaca tulisan review film saya mendapatkan sesuatu yang lebih. Sesuatu yang baru terkait film tersebut, bisa saja tentang gosip pemain utama dalam film itu ataupun budget film yang di maksud.

    Harapan saya untuk BBI:

    Tahun ini, BBI merayakan ulang tahunnya yang ke-lima. Ternyata BBI sudah cukup besar pula sebagai sebuah komunitas. Harapan saya, semoga BBI bisa terus atau bahkan lebih dari apa yang sudah dicapainya hari ini dan semoga BBI’s member tetap rajin menularkan semangat membaca, mengikuti kegiatan rutin komunitas, sehingga tercipta keakraban di antara semua member.. 😛 Aduh, dalem banget kayak sumur. Saya jadi malu membaca tulisan saya sendiri.

    Suka

  43. Nama: Perdani Budiarti
    Domisili: Solo, Jawa Tengah
    Link share: https://twitter.com/daneeollie/status/723166008450551808
    Akun Twitter: @daneeollie
    Pilihan buku: Fangirl – Rainbow Rowell

    Jawaban:
    “Mengapa kamu suka membaca?“
    Well, blame it to my father. Sejak kecil aku sudah terbiasa mendapatkan buku sebagai hadiah kenaikan kelas dan kebetulan bapak juga suka baca. Mau nggak mau ya aku ikut-ikutan senang baca juga dong. Dengan membaca buku aku bisa mendapat pengetahuan baru, berpetualang, dan juga berkhayal karena bacaanku kebanyakan fiksi. Memang benar bahwa buku adalah jendela dunia, memberi kesempatan untuk para pembacanya memperluas cakrawala pengetahuan tanpa batas ^^

    Harapanmu untuk BBI:
    Semoga BBI tetap bertahan hingga akhir zaman, semakkin banyak anggotanya yang aktif, dan tidak lupa selalu berbagi kebahagiaan ke sekitarnya ^^

    Suka

  44. Nama: Noer Anggadila
    Domisili: Probolinggo
    Link share: https://twitter.com/NoerAnggadila/status/723190696446812160
    Akun Twitter: @noeranggadila
    Pilihan buku: Fangirl – Rainbow Rowell
    Jawaban: Karena membaca itu menyenangkan bagiku, bisa tau banyak hal, bisa memperluas wawasan, mengembangkan imajinasi, tambah kreatif, dan inovatif, melatih tata bahasa, menambah kosa kata, membaca membuatku gak sendirian, dan aku suka membaca karena yang kubaca itu seringnya adalah novel 🙂
    Harapanmu untuk BBI: Barakallah untuk HUT BBI yg ke-5, semoga tambah eksis dan terus eksis! [semoga lebih sering lagi bagi-bagi buku :D]

    Suka

Your Opini?